PENGARUH KONSUMSI PISANG AMBON UNTUK MENURUNKAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DI DESA SUNGAI PULAI KECAMATAN MUARA TEMBESI KABUPATEN BATANGHARI TAHUN 2020

Intan, Meysa (2020) PENGARUH KONSUMSI PISANG AMBON UNTUK MENURUNKAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DI DESA SUNGAI PULAI KECAMATAN MUARA TEMBESI KABUPATEN BATANGHARI TAHUN 2020. Other thesis, Perpustakaan.

[thumbnail of INTAN MEYSA-NIM183001040094-S.1 KEBIDANAN-2021 (1).pdf] Text
INTAN MEYSA-NIM183001040094-S.1 KEBIDANAN-2021 (1).pdf - Published Version

Download (392kB)

Abstract

ABSTRAK
IntanMeysa. 183001040094
Pengaruh konsumsi pisang ambon terhadap penurunan tekanan darah lansia di
Desa Sungai Pulai Kecamatan Muara Tembesi Kabupaten Batanghari Tahun
2020
Tugas Akhir Program Studi S1 Kebidanan Universitas Adiwangsa Jambi Tahun
2020
Hipertensi merupakan faktor risiko utama untuk penyakit kardiovaskular, dan
prevalensinya meningkat di seluruh dunia dari 25% pada tahun 2000 untuk
diproyeksikan 40% pada tahun 2025 (WHO, 2016). Secara global proporsi populasi
penduduk berusia lebih dari 60 tahun pada tahun 2014 adalah 12% dari total populasi
global.Kondisi pada lansia penderita hipertensi membutuhkan penanganan/terapi.
Salah satu terapi non farmakologisnya dengan BBT (Biological base
therapy).TujuanpenelitianPengaruh konsumsi pisang ambon terhadap penurunan
tekanan darah lansia di Desa Sungai Pulai Kecamatan Muara Tembesi Kabupaten
Batanghari Tahun 2020.
Penelitian ini bersifat kuantitatif, metode penelitian menggunakan desain pre
eksperimen dengan rancangan one grup pre-tes and postest desaign. Populasi dalam
penelitian ini adalah Lansia dengan Hipertensi. Sample dalam penelitian ini berjumlah
15 responden. Penelitian di lakukan pada tanggal29 Meisampai5 Juni 2020 di di Desa
Sungai Pulai. Tehnik pengambilan sampel dalam penelitian ini diambil menggunakan
Accidental sampling. Penelitian ini dilakukan 2 kali pengukuran yaitu sebelum
perlakuaan (pre-tes) dan setelah perlakuan (post-test ). Jika data dari hasil pre-tes dan
post-testdistribusi normal maka analisa dapat dilakukan menggunakan uji wilcoxone.
Dari hasil penelitian diketahui bahwa tekanan darah lansia sebelum diberikan
pisang ambon semua lansia mengalami hipertensi 100%, sebagian besar responden
yang sudah konsumsi buah pisang ambon mengalami penurunan tekanan darah
sebanyak 7 responden (46.7%).Hasiluji statistic ada Pengaruh yang signifikan antara
konsumsi pisang ambon terhadap penurunan tekanan darah lansia dengan nilai pvalue 0,002.
Disarankan bagi penderita hipertensi untuk dapat mengkonsumsi buah pisang
ambon sebagai pengobatan non farmakologi hipertensi serta minim efek samping.
Selain rasanya manis, pisang juga kaya vitamin dan mineral, bisa dimakan langsung,
sehingga dapat dijadikan alternatif untuk penurunan tekanan darah tinggi. Penderita
hipertensi ringan dapat mengkonsumsi pisang sebanyak 140 gr (2 buah/ hari) untuk
dikonsumsi agar tekanan darah menjadi normal.
Kata Kunci : Tekanan darah dan Pisang ambon

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Tekanan darah dan Pisang ambon
Subjects: Teknologi (Ilmu Terapan)
Teknologi (Ilmu Terapan) > Kedokteran dan kesehatan
Divisions: FAKULTAS ILMU KESEHATAN > S.1 KEBIDANAN
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@unaja.ac.id
Date Deposited: 22 Aug 2023 04:48
Last Modified: 29 Aug 2023 07:41
URI: http://repository.unaja.ac.id/id/eprint/20

Actions (login required)

View Item
View Item