ANALISIS PELAKSANAAN PROGRAM PERENCANAAN PERSALINAN DAN PENCEGAHAN KOMPLIKASI (P4K) DI PUSTU LAGAN TENGAH DESA LAGAN TENGAH KECAMATAN GERAGAI KAB. TANJUNG JABUNG TIMUR TAHUN 2022

Andi, Bawu (2022) ANALISIS PELAKSANAAN PROGRAM PERENCANAAN PERSALINAN DAN PENCEGAHAN KOMPLIKASI (P4K) DI PUSTU LAGAN TENGAH DESA LAGAN TENGAH KECAMATAN GERAGAI KAB. TANJUNG JABUNG TIMUR TAHUN 2022. Other thesis, Universitas Adiwangsa Jambi.

[thumbnail of ANDI BAWU-NIM. 203001070284- S.I KEBIDANAN-2022.pdf] Text
ANDI BAWU-NIM. 203001070284- S.I KEBIDANAN-2022.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
ANALISIS PELAKSANAAN PROGRAM PERENCANAAN PERSALINAN DAN PENCEGAHAN KOMPLIKASI (P4K) DI PUSTU LAGAN TENGAH DESA LAGAN TENGAH KECAMATAN GERAGAI
KAB. TANJUNG JABUNG TIMUR TAHUN 2022

Andi Bawu1

XII + 59 Halaman, 1 Bagan, 2 Tabel, 1 Gambar, 10 Lampiran
AKI di Indonesia terbilang sulit untuk diturunkan. Salah satu kendalanya adalah kurang meratanya tenaga terlatih untuk membantu persalinan. Salah satu upaya untuk menurunkan AKI yaitu dengan Program Perencanaan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi (P4K) Ibu hamil yang merupakan upaya terobosan membangun potensi masyarakat, khususnya kepedulian masyarakat untuk persiapan dan tindak penyelamatan ibu dan bayi baru lahir.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskrifsikan penerapan P4K di Pustu Lagan Tengah, untuk mendeskripsikan keberhasilan yang dicapai dalam penerapan P4K dan untuk mendeskripsikan kendala yang ada dalam pelaksanaan P4K di Pustu Lagan Tengah Desa Lagan Tengah Kecamatan Geragai Kabupaten Tanjab Timur. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, dengan melihat (input, proses,output) dalam Analisa Pelaksanaan Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K). Teknik pengumpulan data dengan wawancara mendalam, telaah dokumen, observasi dan FGD.
Hasil penelitian diketahui bahwa masih ada kekurangan dalam Analisis Pelaksanaan Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4k) Di Pustu Lagan Tengah Desa Lagan Tengah Kecamatan Geragai Kab. Tanjung Jabung Timur Tahun 2022 yaitu sarana dan prasarana belum memadai,
penggalangan donor darah belum dilaksanakan, sosialisasi program kepada
masyarakat dan lintas sektor masih kurang, jumlah bidan belum memadai, serta
tidak ada alokasi dana untuk kegiatan sosialisasi, lemahnya manajemen kontrol
dari kepala desa dan bidan belum melaksanakan forum komunikasi khusus P4K,
sikap bidan pelaksana setuju dan berkomitmen baik dalam pelaksanaan P4K, SOP
pelaksanaan P4K belum tersedia.
Diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan informasi untuk lebih meningkatkan lagi program Perencanaan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi Persalinan (P4K).

Kata Kunci : Program Perencanaan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi Persalinan (P4K).

ABSTRACT
ANALYSIS OF THE IMPLEMENTATION OF THE DELIVERY PLANNING AND COMPLICATION PREVENTION (P4K) PROGRAM IN PUSTU LAGAN TENGAH, LAGAN TENGAH VILLAGE, GERAGAI DISTRICT REGENCY. TANJUNG JABUNG EAST IN 2022
Andi Bawu1
XII + 59 Pages, 1 Chart, 2 Tables, 1 Figure, 10 Appendices
MMR in Indonesia is difficult to reduce. One of the obstacles is the lack of trained personnel to assist with childbirth. One of the efforts to reduce MMR is the Maternity Planning and Complications Prevention (P4K) Program for pregnant women, which is a breakthrough effort to build community potential, especially community awareness for preparation and action to save mothers and newborns.
The purpose of this study is to describe the implementation of P4K in the Central Lagan Pustu, to describe the success achieved in the implementation of P4K and to describethe obstacles that exist in the implementation of P4K at the Central Lagan Pustu, Lagan Tengah Village, Geragai District, East Tanjab Regency. This type of research is a descriptive study, by looking at (input, process, output) in the Analysis of the Implementation of the Maternity Planning and Complications Prevention (P4K) Program. Data collection techniqueswith in-depth interviews, document review, observation and FGD.
The results of the study found that there were still deficiencies in the Analysis of the Implementation of the Delivery Planning and Complications Prevention Program (P4k).
At Pustu Lagan Tengah, Lagan Tengah Village, Geragai District, Kab. East Tanjung Jabung in 2022, namely inadequate facilities and infrastructure, blood donor raising has not been carried out, program socialization to
community and cross-sector is still lacking, the number of midwives is not sufficient, and no allocation of funds for socialization activities, weak management control
from village heads and midwives have not implemented a special P4K communication forum, the attitude of the implementing midwife agrees and is committed to the implementation of P4K, SOP P4K implementation is not yet available.
It is hoped that it can be used as information material to further improve the Childbirth
Planning and Prevention of Childbirth Complications (P4K) program. Keywords : Childbirth Planning and Prevention ProgramLabor
Complications (P4K).

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Program Perencanaan Persalinan Dan Pencegahan Komplikasi Persalinan (P4K).
Subjects: Teknologi (Ilmu Terapan)
Teknologi (Ilmu Terapan) > Kedokteran dan kesehatan
Divisions: FAKULTAS ILMU KESEHATAN > S.1 KEBIDANAN
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@unaja.ac.id
Date Deposited: 04 Oct 2022 08:48
Last Modified: 29 Aug 2023 06:29
URI: http://repository.unaja.ac.id/id/eprint/38

Actions (login required)

View Item
View Item