HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN SKRINING HIV PADA NARAPIDANA NARKOBA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR TAHUN 2022

CHRISTIAN, TELAUMBANUA (2022) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP DENGAN SKRINING HIV PADA NARAPIDANA NARKOBA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR TAHUN 2022. Other thesis, Universitas Adiwangsa Jambi.

[thumbnail of CHRISTIAN TELAUMBANUA-NIM203001010044-S.I SKRIPSI KESEHATAN MASYARAKAT-2022.pdf] Text
CHRISTIAN TELAUMBANUA-NIM203001010044-S.I SKRIPSI KESEHATAN MASYARAKAT-2022.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of Jurnal CHRISTIAN TELAUMBANUA-NIM203001010044-S.I KESEHATAN MASYARAKAT-2022.pdf] Text
Jurnal CHRISTIAN TELAUMBANUA-NIM203001010044-S.I KESEHATAN MASYARAKAT-2022.pdf - Published Version

Download (828kB)

Abstract

ABSTRAK (BAHASA INDONESIA)
Kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) dan Acquired Immuno Deficiency Syndrome (AIDS) di Provinsi Jambi, tahun ini meningkat dibandingkan pada tahun sebelumnya. Sejak Januari hingga kini, tercatat ada 45 kasus HIV dan 14 kasus AIDS. Namun secara keseluruhan, sejak tahun 1999 lalu hingga 2021 ini, total ada 934 kasus HIV dan 666 kasus AIDS yang tercatat di Provinsi Jambi. Perilaku seks bebas juga menjadi salah satu sebab meningkatnya kasus HIV/AIDS. Ini juga didasarkan dengan kondisi ekonomi yang melemah, akibat pandemi Covid-19. Sehingga, beberapa di antaranya memilih jalur pintas.
Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional, dimana penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap dengan skrining HIV pada narapidana narkoba di Lembaga Pemasyarakatan Kabupaten Tanjung Jabung Timur tahun 2022. Penelitian dilakukan di Kabupaten Tanjung Jabung Timur dan telah dilaksanakan pada bulan Agustus-September tahun 2022. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh narapidana narkoba di Lembaga Pemasyarakatan Kabupaten Tanjung Jabung Timur sebanyak 578 orang dan sampel sebanyak 40 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dimana penelitian dilakukan menggunakan kuesioner dengan cara pengisian kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat dan bivariat.
Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan antara pengetahuan dengan skrining HIV pada narapidana narkoba di Lembaga Pemasyarakatan Kabupaten Tanjung Jabung Timur tahun 2022 dengan nilai p-value 0,008, dan adanya hubungan antara sikap dengan skrining HIV pada narapidana narkoba di Lembaga Pemasyarakatan Kabupaten Tanjung Jabung Timur tahun 2022 dengan nilai p-value 0,008.
Diharapkan Lembaga Pemasyarakatan Kabupaten Tanjung Jabung Timur bekerjasama dengan petugas kesehatan dapat memberikan edukasi atau pendidikan kesehatan khsusunya kepada narapidana narkoba tentang pentingnya melakukan skrining HIV.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Skrining HIV

ABSTRACT (BAHASA INGGRIS)
The cases of Human Immunodeficiency Virus (HIV) and Acquired Immuno Deficiency Syndrome (AIDS) in Jambi Province increased this year compared to the previous year. Since January until now, there have been 45 cases of HIV and 14 cases of AIDS. But overall, from 1999 to 2021, a total of 934 HIV cases and 666 AIDS cases were recorded in Jambi Province. Free sex behavior is also one of the reasons for the increasing number of HIV/AIDS cases. This is also based on the weakening economic conditions, due to the Covid-19 pandemic. So, some of them choose a shortcut.
This study is an analytic study with a cross sectional approach, where this study aims to determine the relationship between knowledge and attitudes with HIV screening in drug prisoners at the Penitentiary of Tanjung Jabung Timur Regency in 2022. The study was conducted in Tanjung Jabung Timur Regency and was carried out in August- September 2022. The population in this study were all drug convicts in the Tanjung Jabung Timur District Penitentiary as many as
578 people and a sample of 40 people. The sampling technique used was purposive sampling, where the research was conducted using a questionnaire by filling out a questionnaire. The data analysis used is univariate and bivariate analysis.
The results showed that there was a relationship between knowledge and HIV screening for drug prisoners at the Tanjung Jabung Timur District Penitentiary in 2022 with a p-value of 0.008, and there was a relationship between attitudes and HIV screening for drug prisoners at the Tanjung Jabung Timur District Correctional Institution in 2022 with p-value 0.008.
It is hoped that the Tanjung Jabung Timur District Penitentiary in collaboration with health workers can provide education or health education, especially to drug prisoners about the importance of HIV screening..
Keywords: Knowledge, Attitude, HIV Screening

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Skrining HIV
Subjects: Teknologi (Ilmu Terapan)
Teknologi (Ilmu Terapan) > Kedokteran dan kesehatan
Divisions: FAKULTAS ILMU KESEHATAN > S.1 KESEHATAN MASYARAKAT
Depositing User: Unnamed user with email webmaster@unaja.ac.id
Date Deposited: 24 Oct 2023 09:00
Last Modified: 24 Oct 2023 09:00
URI: http://repository.unaja.ac.id/id/eprint/83

Actions (login required)

View Item
View Item